ODENSE – Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, harus terhenti di babak pertama Denmark Open 2019 setelah takluk dari Pusarla V Sindhu (India), di babak pertama. Laga yang berlangsung selama 38 menit itu berakhir dengan skor 20-22 dan 18-21.
Kekalahan ini memperlebar jarak head to head Gregoria dengan Sindhu. Dari lima pertemuan yang telah terjadi, Gregoria belum berhasil satu kali pun untuk menaklukkan tunggal putri andalan India tersebut. Sebelum kalah di Denmark Open 2019, ia juga harus mengakui ketangguhan Sindhu di pentas Indonesia Masters 2019 yang digelar Januari 2019.
BACA JUGA: Tersingkir di Babak Pertama, Rinov/Pitha Beberkan Penyebab Kekalahan
Meski kecewa dengan hasil tersebut, Gregoria tak mau terlalu lama terlarut dengan penyesalan. Ia pun langsung mengalihkan fokus ke ajang berikutnya, yakni Prancis Open 2019. Sebab, ia berharap bisa tampil lebih baik di ajang tersebut.
“Dari awal, saya mencoba untuk main lepas dan kasih perlawanan ke lawan. Enggak ada pola khusus yang saya terapkan. Saya lebih fokus untuk mengurangi kesalahan sendiri di lapangan. Saya sudah lumayan sering ketemu dia. Sebenarnya kalau ramai saja masih enggak cukup. Saya maunya ada yang pecah telur, bisa menang dari pemain top dunia. Saya sudah banyak lihat permainan lawan. Ke depannya saya harus lebih baik lagi. Secara mental juga harus dipersiapkan lagi,” ujar Gregoria, sebagaimana dikutip dari PBSI, Selasa (15/10/2019).