TAVULLIA – Beberapa tahun lalu pembalap kawakan Yamaha, Valentino Rossi, pernah mengungkapkan kalau ia tidak senang Kejuaraan Dunia MotoGP dimulai di luar Eropa. Akan tetapi, kini pandangan pembalap berjuluk The Doctor itu telah berubah dan malah sangat mendukung kalau Kejuaraan Dunia MotoGP tidak dimulai dari Eropa.
Di masa lalu, balapan perdana MotoGP diawali dengan balapan di Eropa. Meski sempat juga balapan pembuka dilakukan di Jepang, namun pada seri kedua dan berikutnya para pembalap sudah memasuki rangkaian balapan Eropa. Hal itu jelas berbeda dengan sekarang ini, di mana untuk memasuki rangkaian balapan Eropa harus menunggu hingga seri keempat karena hadirnya sirkuit-sirkuit baru.
(Baca juga: Jelang MotoGP Spanyol 2019, Rossi Kembali Latihan dengan Morbidelli)
Sebelum ini, Rossi sempat mengeluhkan perubahan jadwal tersebut. Ia mengaku lebih senang dengan pola yang lama, karena mengingatkannya akan masa-masa emasnya sebagai pembalap. Selain itu, Rossi juga tidak perlu repot-repot mempelajari lintasan karena ia telah mengenal dengan baik sirkuit-sirkuit di Eropa, yang mana hal itu menguntungkannya.