“Kerja bagus dari Danilo (Petrucci) dan semua pembalap Ducati, mereka cukup luar biasa, senang melihat perubahan dari semuanya. Ini berarti kami senang dengan apa yang kami lakukan, namun masih perlu banyak pekerjaan dan ini bukanlah kejutan. Cukup senang saya meningkatakn feeling, mengontrol motor lebih baik, saya tidak mengalami kecelakaan dan itu penting. Semoga motor bisa lebih baik pada tes selanjutnya,” ujar Zarco, melansir dari laman Speedweek, Rabu (13/2/2019).
Saya akhirnya bisa berkendara untuk lima hari, jadi saya sedikit lelah saat ini dan kita akan lihat apa yang bisa saya lakukan di Doha, trek lainnya. Selain itu, akan bagus untuk memiliki tiga hari tes sebelum balapan, namun akan menarik untuk melihat apakah kami dapat sedikit beradaptasi lebih cepat dibandingkan di Malaysia,” tukasnya.
(Fetra Hariandja)