BACA JUGA: Gantung Raket, Debby Susanto Mau Fokus ke Keluarga
Sementara itu, Fajar/Rian praktis tak hadapi halangan berarti untuk lolos ke babak 16 besar. Pasalnya, mereka bisa menang dalam dua gim langsung dengan skor 21-10 dan 21-13 atas wakil Taiwan, Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan. Kemudian, Berry/Hardianto juga memenangi duel dalam dua gim langsung saat menaklukkan ganda putra Thailand, Inkarat Apisuk/Tanupat Viriyangkura, dengan skor 21-9 dan 21-12.
Menilik pada kekuatan dari masing-masing ganda putra Indonesia yang akan saling bertemu itu, maka perempatfinal sepertinya akan menyajikan pertandingan antara Marcus/Kevin kontra Fajar/Rian. Kendati demikian, semua masih bisa terjadi dan setiap pasangan memiliki peluang untuk lolos ke babak selanjutnya Indonesia Masters 2019.
(Andika Pratama)