Indonesia Punya Wakil di Final French Open

Reza Saputra, Jurnalis
Minggu 25 Oktober 2015 03:53 WIB
Ganda Campuran Indonesia Praveen Jordan/Debby Susanto. (Foto: OKezone.com/Heru Haryono)
Share :

PARIS – Dipastikan hanya ada satu wakil Indonesia yang akan berlaga di partai final Yonex French Open 2015. Hanya ganda campuran Praveen Jordan/Debby Susanto yang berhasil melaju ke partai final setelah mengalahkan unggulan kuat asal China Lu Kai/Huang Yaqiong 21–18, dan 21–19

Bahkan andalan Indonesia di nomor ganda putra, Mohammad Ahsan /Hendra Setiawan harus mengakui keunggulan pasangan Denmark, Mads Conrad-Petersen/Mads Pieler Kolding dengan rubber set 21–13, 11–21, dan 21–19.

Nitya Krishinda Maheswari/Greysia Polii yang menjadi unggulan keempat pada turnamen ini juga gagal melaju ke partai final setelah takluk atas pasangan China, Luo Ying/Luo Yu. Nitya/Polii takluk dua set langsung 19-21, 14-21.

Pasangan Praveen/Debby turun mewakili tim Merah Putih di nomor ganda campuran. Dan mereka menjadi satu -satunya wakil Indonesia yang akan berlaga di partai puncak Yonex French Open 2015.

Di laga puncak yang berlangsung Minggu (25/10/2015) malam WIB, peraih medali emas SEA Games 2015 tersebut akan ditantang andalan Korea Selatan, Ko Sung Hyun/Kim Ha Na. Sebelumnya, mereka melaju ke final setelah mengalahkan pasangan suami-istri asal Inggris, Chris Adcock/Gabrielle Adcock, 21-14 dan 21-11

(Fajar Anugrah Putra)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya