BEIJING - Penutupan Olimpiade Beijing akan dibanjiri beberapa selebritis dunia dari berbagai dunia. Salah satunya adalah pemain yang kini merumput di Los A Galaxy David Beckham.
Pada acara penutupan nanti, penyerahan simbolis penyelenggaraan dari tuan rumah 2008 ke 2012 akan dilangsungkan. Inggris yang menjadi tuan rumah empat tahun lagi, akan diwakilkan oleh Beckham.
Rencananya, penutupan yang bakal diselenggarakan 24 Agustus tersebut akan banyak mengikutsertakan sederetan selebritis. Selain Beckham, eks gitaris Led Zeppelin Jimmy Page, dan Leona Lewis bakal ikut andil.
Dalam acara serah terima nanti, pemain sepakbola 33 tahun tersebut akan tiba ke panggung dari bis tingkat berwarna merah yang merupakan trademark transportasi London.
Acara tersebut dilanjutkan dengan tendangan bola oleh Beckham ke arah kerumunan para penonton. Â Ratusan penari dari Inggris akan menampilkan tarian balet dan dansa sebagai tanda hitung mundur 2012 yang akan dilangsungkan di London.
Beckham akan bergabung dengan kelompok ZooNation dan beberapa bintang pertunjukan dari Royal Ballet dan CandoCo, kelompok tari yang terdiri dari orang-orang cacat.
Praktis, hal ini semakin memantapkan karir baru Beckham yang lambat laun berubah dari seorang olahragawan menjadi selebritis dunia.
(Hendra Mujiraharja)