Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

9 Wakil Indonesia Termasuk The Daddies Siap Tempur di 16 Besar Indonesia Open 2024 Besok, Live di iNews!

Karina Astawidara , Jurnalis-Rabu, 05 Juni 2024 |21:45 WIB
9 Wakil Indonesia Termasuk The Daddies Siap Tempur di 16 Besar Indonesia Open 2024 Besok, Live di iNews!
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, 1 dari 9 wakil Indonesia di 16 besar Indonesia Open 2024. (Foto: Humas PP PBSI)
A
A
A

WAKIL ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, berhasil mengunci tiket 16 besar Indonesia Open 2024 yang digelar di Istora Senayan Jakarta, pada Rabu (5/6/2024). Pasangan yang dijuluki The Daddies ini menumbangkan wakil Thailand, Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren dalam tiga game dengan skor akhir 19:21- 21:12- 21-13.

The Daddies membuktikan kiprah mereka belum memudar. Sempat tertinggal di awal set pertama, namun keduanya berhasil tancap gas hingga mengejar ketinggalan menjadi 5-8.

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan lolos ke 16 besar Indonesia Open 2024. (Foto: Humas PP PBSI)

(Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan lolos ke 16 besar Indonesia Open 2024. (Foto: Humas PP PBSI)

Bermain percaya diri dan tenang, pertandingan semakin memanas hingga skor imbang. Namun, game pertama dimenangkan oleh lawan.

Masuk di Game kedua The Daddies berhasil mengimbangi lawan dengan sigap dan kembali melesat melebarkan skor hingga meraih kemenangan dalam tiga game.

Kemenangan Indonesia lainnya hari ini juga diraih oleh Leo Rolly Carnando/ Daniel Marthin usai memenangi laga ‘Perang Saudara’ Fajar/Rian dengan skor 14:21 - 17:21 dan ditutup oleh kemenangan Bagas/Fikri yang tampil apik merebut kemenangan 16 besar mengalahkan wakil China lewat rubber game.

Besok, Kamis 6 Juni Pukul 08.50 WIB di babak 16 besar sembilan wakil Indonesia kembali melanjutkan perjuangannya. Gregoria Mariska Tanjung dan Ester Nurumi Tri Wardoyo dari sektor tunggal putri.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement