Pada kesempatan yang sama, Hary Tanoesoedibjo turut mengalungkan medali emas kepada Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India) yang berhasil menjuarai Indonesia Open 2023 di nomor ganda putra. Mereka mengalahkan Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia) di final lewat dua gim langsung dengan skor 21-17 dan 21-18.

Setelahnya, Hary Tanoesoedibjo naik ke tribun penonton untuk menyaksikan laga final antara Anthony Ginting vs Viktor Axelsen (Denmark). Dia tampak bersemangat memberikan dukungan kepada Ginting.
Akan tetapi, Anthony Ginting harus mengakui keunggulan Viktor Axelsen di final turnamen berlevel Super 1000 ini. Sebab, dia kalah lewat dua gim langsung dengan skor 14-21 dan 13-21.
(Dimas Khaidar)