Share

Lawan Wakil Hong Kong di 16 Besar German Open 2023, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Waspada Penuh!

Hakiki Tertiari , Jurnalis · Kamis 09 Maret 2023 10:31 WIB
https: img.okezone.com content 2023 03 09 40 2777997 lawan-wakil-hong-kong-di-16-besar-german-open-2023-dejan-ferdinansyah-gloria-emanuelle-waspada-penuh-Yd4KtO1oW3.jpg Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle waspada penuh hadapi wakil Hong Kong di 16 besar German Open 2023 (Foto: PB Djarum)

GANDA campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja waspadai lawannya, Lee Chun Hei Reginald/Ng Tsz Yau (Hong Kong). Meski begitu, Dejan/Gloria tetap siap menggila di 16 besar German Open 2023.

Sebagaimana diketahui, Dejan/Gloria merupakan satu dari dua wakil Indonesia di German Open 2023. Selain mereka, ada juga Praveen Jordan/Melati Daeva, yang mentas di German Open 2023.

Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle

Kiprah Dejan/Gloria di babak pertama German Open 2023 pun berjalan mulus. Mereka berhasil meredam wakil Malaysia, Tan Kian Meng/Lai Pei Jing (Malaysia) dala dua set langsung, 21-14 dan 21-14.

Keberhasilan itu membawa Dejan/Gloria melangkah ke babak 16 besar. Di partai penentuan tiket perempatfinal ini, Dejan/Gloria bakal bersua wakil Hong Kong, Lee Chun/Ng Tsz Yau, hari ini, Kamis (9/3/2023).

Jelang pertandingan itu, Dejan/Gloria mengakui waspada dengan lawannya. Sebab demikian, mereka akan mengikuti instruksi dari pelatihnya, Vita Marissa, agar bisa mengambil kemenangan di pertandingan tersebut.

“Setiap lawan pasti sudah mempelajari permainan kami. Yang pasti kami tetap yakin dulu, main sesuai pola dan mengikuti arahan-arahan Vita Marissa, sesuai dengan perkembangan di lapangan nanti,” jelas Gloria Emanuelle dikutip dari laman PB Djarum, Kamis (9/3/2023).

Follow Berita Okezone di Google News

Di sisi lain, Gloria Emanuelle pun mengutarakan, kunci keberhasilannya meredam pasangan Malaysia, di babak pertama German Open 2023. Baginya, pola permainan, yang biasa diterapkan jadi faktor keberhasilan mereka mendulang kemenangan.

Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle

“Kuncinya kami tetap bermain seperti pola kami. Speed-nya juga kami tambah karena tipe permainan lawan polanya pelan,” timpalnya.

Sebagai tambahan informasi, Dejan/Gloria bakal bertanding hari ini, di Westenergue Sporthalle, Mulheim an der Ruhr, Jerman melawan wakil Hong Kong itu. Selain Dejan/Gloria, ada juga Praveen/Melati, yang bakal bersua wakil China, Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping di 16 besar German Open 2023.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini