Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Duet Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Siap Targetkan Juara di Japan Open 2022?

Rivan Nasri Rachman , Jurnalis-Selasa, 26 Juli 2022 |07:31 WIB
Duet Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Siap Targetkan Juara di Japan Open 2022?
Duet Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Siap Targetkan Juara di Japan Open 2022? (Foto: PBSI)
A
A
A

Pada Japan Open 2018, pemenang di sektor ganda putri adalah Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi dan pada edisi 2019 dimenangkan pleh Yuki Fukushima/Sayaka Hirota. Untuk Japan Open 2022 nanti, Yuki/Sayaka masih sangat dijagokan untuk menang.

Lalu ada juga ganda putri Jepang lainnya, yakni Nami Matsuyama/Chiharu Shida yang tengah naik daun. Matsuyama/Shida pun diprediksi bisa menjadi pemenang di Japan Open 2022.

Apriyani Rahayu/Siti Fadia (PBSI)

Untungnya, Apriyani/Siti pernah mengalahkan duet Matsuyama/Shida. Momen itu terjadi di Malaysia Open 2022, ketika mereka berjumpa di babak 16 besar.

Terlepas dari itu semua, diharapkan Apriyani/Siti bisa kembali memperlihatkan penampilan apik mereka. Terdekat pasangan tersebut akan berpisah sejenak karena Siti Fadia dan Ribka Sugiarto akan bereuni untuk mengikuti Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2022 pada 22-28 Agustus 2022.

(Rivan Nasri Rachman)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement