Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Hasil Final Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2021: Sikat Watanabe/Higashino, Dechapol/Sapsiree Keluar sebagai Kampiun

Andika Rachmansyah , Jurnalis-Minggu, 19 Desember 2021 |17:11 WIB
Hasil Final Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2021: Sikat Watanabe/Higashino, Dechapol/Sapsiree Keluar sebagai Kampiun
Dechapol/Sapsiree menjadi kampiun Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2021 (Foto: Humas PP PBSI)
A
A
A

HUELVA - Ganda Campuran Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai, menjadi kampiun Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2021. Tanding di Palacio de los Deportes Carolina Marín, Huelva, Spanyol, Minggu (19/12/2021), mereka menang atas wakil Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino, dalam dua gim langsung dengan skor 21-13 dan 21-14.

Kedua pasangan langsung memainkan tempo cepat. Baik Dechapol/Sapsiree maupun Yuta/Arisa, seringkali memainkan rally panjang.

Dechapol/Sapsiree (Foto: Istimewa)

Pertandingan berjalan cukup sengit dengan dihiasi jual-beli serangan. Hingga akhirnya, Dechapol/Sapsiree unggul atas Yuta/Arisa di interval gim pertama dengan skor 11-8.

BACA JUGA: Di Ambang Kampiun Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2021, Ini Respons Loh Kean Yew

Selepas interval, Yuta/Arisa mencoba untuk mengejar ketertinggalan mereka. Akan tetapi, pertahanan Dechapol/Sapsiree masih sangat sulit untuk ditembus. Hasilnya, Dechapol/Sapsiree menutup gim pertama dengan skor 21-13 dalam durasi 20 menit.

Di gim kedua, pasangan Thailand masih tampil dominan. Dechapol kerap kali melakukan dropshot yang membuat Yuta/Arisa keteteran dan gagal mengembalikan kok.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement