Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Indonesia Juara Piala Suhandinata 2019, Susy: Saya Bangga dan Bahagia

Bagas Abdiel , Jurnalis-Senin, 07 Oktober 2019 |01:13 WIB
Indonesia Juara Piala Suhandinata 2019, Susy: Saya Bangga dan Bahagia
Susy Susanti dan Pebulu tangkis muda di Piala Suhandinata 2019 (Foto: Laman resmi BWF)
A
A
A

KAZAN – Ketua Bidang Pembinaan dan Prestasi (Kabid Binpres) PBSI, Susy Susanti, mengaku sangat senang anak asuhnya menjuarai Piala Suhandinata 2019 yang berlangsung di Kazan, Rusia. Kemenangan ini terasa spesial karena untuk pertama kalinya, Indonesia mampu merebut trofi beregu campuran paling bergengsi di dunia dalam kategori junior.

Kepastian Indonesia merebut trofi Piala Suhandinata setelah pada partai final mereka menaklukkan China dengan skor 3-1. Kemenangan tersebut pun terasa dramatis karena Leo Rolly Carnando dan kawan-kawan tampil penuh perjuangan keras.

Tim Bulu Tangkis Junior Indonesia (Foto: Badmintontalk)

Selama keikutsertaan mereka di ajang Piala Suhandinata, Indonesia sendiri sejatinya tidak pernah meraih juara. Meski nama piala tersebut diambil dari legenda bulu tangkis Tanah Air, tetapi trofi tersebut tak pernah menyambangi Indonesia. Baru kali ini, Indonesia berhasil membawa pulang trofi yang juga didesain khusus dengan tema naunsa Bali.

Baca juga Susy Apresiasi Kinerja Tim Indonesia di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis Junior 2019

“Saya sangat senang karena ini adalah pertama kalinya kami memenangkan trofi. Ini adalah Piala Suhandinata dan Suhandinata adalah orang Indonesia, tetapi Indonesia tidak pernah memenangkan trofi ini sebelumnya. Jadi saya bangga dan bahagia,” ungkap Susy, mengutip dari laman resmi BWF, Senin (7/10/2019).

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement