JAKARTA – Ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, diharapkan bisa menjaga kondisi fisik mereka tahun ini. Pasalnya, Kevin/Marcus dipastikan akan menjadi salah satu andalan Indonesia di ajang Olimpiade Tokyo 2020 mendatang.
Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI, Susy Susanti pun mengimbau pasangan peringkat satu dunia itu harus lebih selektif dalam mengikuti turnamen tahun ini guna menjaga kondisi fisik juga mental mereka.

“Pemain sekaliber Kevin/Marcus memang harus selektif memilih turnamen, kami harus bisa jaga kondisi mereka, karena mereka pasti diincar lawan semua. Diharapkan kalau berangkat (ke turnamen) dalam kondisi terbaik," sebut Susy, melansir dari laman resmi PBSI, Selasa (5/2/2019).
Baca juga: Menangkan Perang Saudara, Marcus/Kevin Juarai Indonesia Masters 2019