Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Tontowi/Liliyana Melaju Mulus ke Perempatfinal Malaysia Open 2018

Djanti Virantika , Jurnalis-Kamis, 28 Juni 2018 |15:31 WIB
Tontowi/Liliyana Melaju Mulus ke Perempatfinal Malaysia Open 2018
Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir. (Foto: Laman resmi PBSI)
A
A
A

KUALA LUMPUR – Pasangan ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, memastikan diri lolos ke babak perempatfinal Malaysia Open 2018. Kepastian ini didapat usai Tontowi/Liliyana menaklukkan pasangan Irlandia, Sam Magee/Chloe Magee, 21-18 dan 21-14 di babak kedua Malaysia Open 2018 pada Kamis (28/6/2018).

Penampilan apik sebenarnya ditunjukkan Sam/Cloe di awal pertandingan set pertama. Mereka membuka keunggulan terlebih dahulu dengan skor 4-6. Keunggulan itu pun terus dipertahankan hingga interval set pertama. Sam/Cloe memimpin dengan skor 11-9.

Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir

(Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir. Foto: Laman resmi PBSI)

Tak tinggal diam, Tontowi/Liliyana berusaha mengejar ketertinggalannya yang tak cukup jauh tersebut. Usaha pasangan ganda putra peringkat tiga dunia itu pun berhasil. Mereka berhasil membalikkan keadaan menjadi 17-16.

Seperti kehilangan tajinya, Sam/Cloe tak dapat mengembalikan semangat mereka di awal pertandingan. Pertandingan set pertama pun harus berakhir dengan kemenangan Tontowi/Liliyana dengan skor 21-18.

BACA JUGA: Hendra/Ahsan Takluk dari Pasangan Jepang di Babak Kedua Malaysia Open 2018

Di set kedua, Sam/Cloe tampak berusaha mengembalikan semangatnya di awal pertandingan. Pasangan ganda putra peringkat 34 dunia itu pun kembali berhasil membuka keunggulan terlebih dahulu dengan skor 2-3.

Tetapi, keunggulan Sam/Cloe lagi-lagi dikejar Tontowi/Liliyana. Kondisi ini bertahan hingga interval set kedua. Tontowi/Liliyana memimpin pertandingan set kedua dengan skor 11-7.

Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir

(Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir. Foto: Laman resmi PBSI)

Setelah itu, Sam/Cloe benar-benar tak mampu berbicara banyak. Tontowi/Liliyana pun dapat memanfaatkan kondisi ini dengan baik sehingga skor mereka semakin terpaut jauh dengan Sam/Cloe, yakni 14-10. Keunggulan ini pun terus dipertahankan sehingga Tontowi/Liliyana kembali meraih kemenangan di set kedua dengan skor akhir 21-14.

Hasil ini membuat Tontowi/Liliyana dapat melaju mulus ke babak perempatfinal Malaysia Open 2018. Mereka menyusul pasangan ganda putri Indonesia, Rizki Amelia Pradipta/Della Destiara Haris, yang telah terlebih dahulu memastikan diri lolos ke babak perempatfinal usai menaklukkan pasangan Malaysia, Chiew Sien Lim/Sueh Jeou Tan, dengan skor 21-15 dan 21-15.

(Ramdani Bur)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement