Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Struggle dengan KTM, Bradley Smith: Kami Para Pembalap Terus Kerja Keras

Bagas Abdiel , Jurnalis-Sabtu, 22 Juli 2017 |02:15 WIB
<i>Struggle</i> dengan KTM, Bradley Smith: Kami Para Pembalap Terus Kerja Keras
Dua pembalap KTM (Foto: AFP)
A
A
A

MATTIGHOFEN – Penampilan debut KTM pada MotoGP 2017 memang belum begitu menggembirakan bagi tim yang belum banyak pengalaman tampil di kasta tertinggi ajang grand prix itu. Hingga paruh pertama musim ini, KTM harus menempati posisi buncit baik itu di klasemen tim atau pun di klasemen konstruksi.

Memang unjuk gigi sebagai tim yang pertama kali mencoba di lintasan MotoGP ini menjadi kesulitan tersendiri. Hal tersebut diakui pembalap KTM yakni Bradley Smith yang mengatakan para pembalap tim yang bermarkas di Austria itu sudah berjuang semaksimal mungkin.

Namun, apa daya kelemahan pada motor itu sendiri membuat mereka gagal bersaing. Sebut saja dua pembalap lainnya yang pernah menjajal KTM pasti sedikit mengalami kesulitan. Bahkan pada seri terakhir paruh musim pertama, KTM yang menurunkan tiga pembalapnya, mentok-mentok hanya menempati posisi ke-13.

Posisi terbaik KTM di GP Jerman itu dimiliki oleh Pol Espargaro. Sementara bagi Smith, finis satu garis di belakang rekannya itu di ke-14. Sedangkan Mika Kallio yang merupakan test rider KTM harus puas finis di tempat ke-16. 

“Ketiga pembalap terus bekerja. Terlebih di Sachsenring karena sifat arena balapan yang ketat. Ini adalah titik fokus pada kami dan kami akan terus mencari tahu apa yang kami butuhkan dari motor ini,” ungkap Smith, mengutip dari Crash, Sabtu (22/7/2017).

Ranking terbaik dari pembalap KTM sendiri saat ini dimiliki Espargaro. Meski yang terbaik di KTM, tapi tidak di MotoGP 2017, pasalnya dengan raihan 14 poin, pembalap asl Spanyol itu hanya duduk di tempat ke-20 klasemen pembalap sementara. Sedangkan bagi Smith, ia menempati posisi 21 dengan raihan 8 poin saja.

(Fetra Hariandja)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement