SUWON – Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri berhasil melaju ke 16 besar Korea Open 2025 Super 500. Namun, keduanya merasa belum tampil maksimal terutama di babak pertama.
Fajar/Fikri lolos ke babak 16 besar usai mengalahkan wakil Malaysia, Nur Mohd A. Ayub Azriyn/Tan Wee Kiong. Mereka menang dua gim langsung dengan skor 21-18 dan 21-12 di Suwon Gymnasium, Suwon, Korea Selatan, Selasa (23/9/2025) sore WIB.
Usai pertandingan, Fajar mengucap syukur akan keberhasilan melaju ke 16 besar. Ia mengaku masih berusaha beradaptasi dengan venue setelah pekan lalu tampil di China Masters 2025 Super 750 di Shenzhen.
“Alhamdulillah bisa menang walau kami secara permainan bukan penampilan terbaik. Cukup berbeda kondisi lapangan dan shuttlecock dibandingkan saat di Shenzhen pekan lalu,” ucap Fajar dalam keterangan pers PBSI, Selasa (23/9/2025).
Fikri menambahkan duel melawan pasangan Malaysia tidak pernah mudah. Untungnya, juara China Open 2025 tersebut mampu mengatasi rintangan tersebut.