Kisah Lee Yong Dae, Pebulutangkis Legenda Korsel yang Sempat Ingin Tinggal di Indonesia

Cahyo Yulianto, Jurnalis
Rabu 23 Agustus 2023 17:05 WIB
Kisah Lee Yong-dae legenda bulu tangkis Korsel yang ingin tinggal di Indonesia. (Foto: Instagram/@leeyd88)
Share :

KISAH Lee Yong Dae, pebulu tangkis legenda Korsel yang sempat ingin tinggal di Indonesia akan diulas Okezone dalam artikel ini. Lee Yong Dae sendiri menyampaikan langsung keinginan tinggal di Indonesia dalam sebuah wawancara yang tayang di channel Youtube Korea Reomit pada 2019.

Dalam wawancara tersebut, juara All England 2008 itu mengaku sempat serius untuk tinggal di Indonesia. Namun, hal itu terpikirkan oleh Lee Yong Dae saat tengah berada di Indonesia saja.

"Saya pernah serius mikir untuk tinggal di Indonesia. Biasanya waktu saya berkunjung ke sana," ucap Lee Yong Dae dikutip dari channel Youtube Korea Reomit, Rabu (23/8/2023).

"Tapi, kalau sudah pulang ke Korea sih, ya sudah," sambungnya.

Lebih dari itu, Lee Yong Dae juga mengungkapkan alasannya ingin tinggal di Indonesia. Menurutnya, Indonesia adalah negara yang ramah dan dirinya suka dengan masyarakatnya. Selain itu, pebulu tangkis kelahiran 11 September 1988 juga menyukai makanan dan perempuan Indonesia.

"Indonesia itu kan ramah, orang-orangnya itu saya suka," tutur Lee Yong Dae.

"Iya, saya enggak masalah sama makan juga,” lanjutnya.

“Cantik ya, jadi saya waktu ke sana lihatnya cantik-cantik semua gitu. Fans saya juga banyak yang cantik-cantik," jelasnya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya