Kelakar Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan soal Alasan Ambil Bagian di Canada Open 2023

Andika Rachmansyah, Jurnalis
Jum'at 30 Juni 2023 05:56 WIB
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan kala berlaga. (Foto: Humas PP PBSI)
Share :

JAKARTA – Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, bakal berlaga di ajang Canada Open 2023 yang mulai bergulir pekan depan. Keikutsertaan Ahsan/Hendra di ajang itu pun menuai banyak pertanyaan karena wakil Indonesia bisa dibilang cukup jarang diturunkan di Canada Open.

Bahkan, pada gelaran Canada Open 2023 ini, Ahsan/Hendra jadi satu-satunya wakil Indonesia yang akan tampil. Mendapati pertanyaan soal alasan ambil bagian di Canada Open 2023, pasangan berjuluk The Daddies itu malah memberi jawaban kocak.

Pasangan veteran Indonesia itu kompak menjawabnya dengan bercanda. Hendra mengaku belum pernah ke Canada, sementara Ahsan mengatakan ingin sekadar jalan-jalan.

“Belum pernah ke sana (Canada),” kata Hendra sambil tersenyum kepada awak media termasuk MNC Portal Indonesia di Pelatnas PBSI Cipayung pada Rabu 28 Juni 2023.

“Ya mau jalan-jalan,” timpal Ahsan sambil tertawa.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya