DIKALAHKAN oleh Leo Rolly/Daniel Marthin, pebulu tangkis tengil Jepang ini justru senang dengan atmosfer magis Istora Senayan. Ya, pebulu tangkis yang dimaksud adalah Ayato Endo.
Seperti yang telah diketahui, pasangan ganda putra Jepang, Ayato Endo/Yuta Takei kalah dari pasangan muda andalan Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin di babak 32 besar Indonesia Open 2023 melalui drama rubber game 23-21, 8-21, dan 21-12.
Hasil ini menjadi sebuah kejutan tersendiri untuk para badminton lovers. Pasalnya, tanpa diduga Ayato Endo/Yuta Takei mampu memberikan perlawanan yang sangat sengit pada Leo/Daniel.
Padahal jika melihat catatan di atas kertas, Endo/Takei berada jauh di bawah Leo/Daniel yang kini menduduki ranking 10 BWF. Selain itu, dalam hal head to head, pasangan Indonesia berjuluk The Babies itu juga unggul dari pasangan Endo/Takei.
Namun terlepas dari hasil pertandingannya, sosok Ayato Endo memang menarik perhatian badminton lovers Indonesia saat pertandingan itu berlangsung. Bagaimana tidak? pemain ranking 28 BWF itu selalu menunjukan aksi tengil dengan kerap berteriak menyaingi riuhnya badminton lovers Indonesia yang memadati Istora Senayan.
Usut punya usut, Ayato Endo rupanya sangat senang dengan atmosfer Istora Senayan yang sangat ramai. Bahkan, melalui Instagram Story-nya, pebulu tangkis andalan Jepang ini mengungkapkan kekagumannya itu.
“Terima kasih untuk pesan dari kalian, saya melihatnya dan akan bekerja keras di turnamen selanjutnya," tulis Ayato Endo seusai laga melawan Leo Rolly/Daniel Marthin.
"Hari ini sangat menyenangkan. Saya ingin mendengarkan teriakan sorakan lagi (di Istora Senayan)," sambung tulisannya.
Tidak dapat dipungkiri memang jika Istora Senayan memiliki daya tariknya tersendiri. Venue andalan Indonesia ini selalu dipadati penonton yang setia berteriak untuk mendukung para pebulu tangkis yang bertanding.
Nama Ayato Endo bukanlah pebulu tangkis pertama yang merasa senang dengan atmosfer Istora Senayan. Sebelumnya, ada banyak pebulu tangkis dunia yang merasa kagum dan senang setiap kali bertanding di tengah riuhnya penonton di Istora Senayan.
Setelah kalah cepat di Indonesia Open 2023 ini, Ayato Endo pun dijadwalkan akan kembali mengikuti turnamen lain yakni Canada Open. Menarik untuk menantikan Ayato Endo bisa kembali bertanding di Istora Senayan pada lain waktu.
(Reinaldy Darius)