HASIL Timnas Voli Putra Indonesia vs Singapura di laga kedua Grup A SEA Games 2023 sudah diketahui. Timnas Voli Putra Indonesia pun sukses meraih kemenangan dengan skor telak 3-0.
Duel Timnas Voli Putra Indonesia vs Singapura dugekar di Olympic Complex, Phnom Penh, Kamis (4/5/2023) sore WIB. Kinerja apik sukses ditunjukkan Tim Merah Putih hingga menang atas tim asuhan Jeff Jang Jie dengan rincian skor 28-26, 25-8, dan 25-10.
Ini jadi kemenangan kedua yang diraih Timnas Voli Putra Indonesia di Grup A SEA Games 2023. Sebelumnya, mereka mengalahkan Filipina dengan skor yang sama, yakni 3-0.
Jalannya Pertandingan
Timnas Voli Putra Indonesia tampil apik sejak awal laga. Alhasil, mereka sudah bisa unggul jauh atas Singapura dengan skor 7-1.
Namun setelah itu, Rivan Nurmulki cs mendapat perlawanan sengit dari Singapura. Berhasil bangkit secara perlahan, Singapura akhirnya menyamakan kedudukan menjadi 10-10.
Duel kemudian berjalan menjadi jauh lebih ketat. Bahkan, skor imbang kembali mewarnai laga jelang akhir set pertama. Kedudukan imbang 24-24 kala itu. Namun, Timnas Voli Putra Indonesia akhirnya bisa meraih kemenangan dengan skor 28-26.
Di set kedua, Timnas Voli Putra Indonesia tampil lebih gacor. Mereka bisaa mendominasi jalannya laga sejak awal hingga unggul lebih dahulu 4-0.