Optimis Tatap Piala Sudirman 2023, Fajar Alfian Bertekad Bawa Pulang Trofi Juara!

Bagas Abdiel, Jurnalis
Kamis 13 April 2023 22:51 WIB
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto kala berlaga. (Foto: PBSI)
Share :

JAKARTA – Pebulu tangkis ganda putra Indonesia, Fajar Alfian, optimis menatap gelaran Piala Sudirman 2023. Dia pun bertekad membawa Indonesia meraih gelar juara di ajang tersebut.

Ya, nama Fajar Alfian masuk skuad Indonesia di Piala Sudirman 2023. Dia bersama partner bermainnya, Muhammad Rian Ardianto, menjadi salah satu padangan dari 3 ganda putra Indonesia yang dibawa ke Piala Sudirman 2023.

Fajar/Rian tentunya akan jadi andalan di Piala Sudirman 2023. Sebab, status mereka kini adalah ganda putra nomor 1 dunia.

Fajar pun memastikan bakal bekerja optimal di Piala Sudirman 2023. Sebab, dia bertekad membawa pulang trofi yang terakhir kali direbut Indonesia pada 1989.

"Ya, mau enggak mau kita harus tetap optimis ya. Kalau Piala Sudirman kan semua sektor harus jadi satu. Kalau dilihat dari sekarang harus optimis, kan kita udah lama tidak bawa Piala Sudirman," ujar Fajar kepada awak media, termasuk MNC Portal Indonesia di Pelatnas PBSI Cipayung.

"Saya pribadi kalau bicara Piala Sudirman, ya pengen bisa bawa sejarahlah buat bawa balik Piala Sudirman," sambungnya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya