MOMEN si Monster Viktor Axelsen dibikin frustrasi hingga guling-gulingan saat melawan Kento Momota akan diulas Okezone. Viktor Axelsen merupakan pebulu tangkis nomor satu dunia asal Denmark yang kerap dipanggil si Monster karena kemampuannya yang mengerikan.
Namun siapa sangka, SI Monster Viktor Axelsen pernah dibuat frustrasi hingga guling-gulingan oleh pebulu tangkis tunggal putra asal Jepang, Kento Momota. Momen itu terjadi pada laga final turnamen Indonesia Open 2018 lalu.
Bertanding di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (8/7/2018), Kento Momota berhasil mengalahkan Viktor Axelsen dengan skor 21-14, 21-9. Hasil ini membuat mantan pebulu tangkis nomor satu dunia tersebut meraih gelar juara Indonesia Open 2018.
Melihat video dari kanal Youtube Bangku Penonton, servis Viktor Axelsen kerap dikembalikan oleh Kento Momota dengan bola dropshot pada laga tersebut. Kemudian, laga berlangsung sengit setelah kedua tunggal putra terbaik dunia itu saling serang.
Terlihat, Kento Momota mengarahkan satu smash keras ke sisi belakangan pertahanan Viktor Axelsen. Alhasil, pukulan Momota sukses membuat jagoan Denmark itu terjatuh ke lantai untuk menyelamat bola.
Setelah itu, Kento Momota tak henti untuk membuat si Monster Viktor Axelsen terpaksa kembali guling-gulingan. Alhasil, si Monster Viktor Axelsen itu gagal menyelamatkan bola yang di netting tipis oleh Kento Momota.
Tak puas sampai di sana, Kento Momota kembali menunjukkan kelasnya. Wakil Jepang itu melakukan netting tipis lagi yang membuat si Monster Viktor Axelsen kembali harus ngepel lantai dengan bajunya untuk menyelamatkan bola.
Kali ini, Kento Momota mengarahkan bola ke bagian belakang pertahanan Viktor Axelsen. Wakil Jepang langsung mengangkat bola ke sisi kiri belakang sehingga membuat Viktor Axelsen tak mampu mengejarnya.
Karena berusaha keras mengejar bola dari Kento Momota, Viktor Axelsen pun terpaksa kembali berguling-guling di lapangan. Sehingga, momen itu membuat Viktor Axelsen tidak bisa berkutik dan frustasi.
Kento Momota pun berhasil mengalahkan Viktor Axelsen dengan skor 21-14, 21-9. Hasil ini membuat mantan pebulu tangkis nomor satu dunia tersebut meraih gelar juara Indonesia Open 2018.
(Dimas Khaidar)