AARHUS - Tim Bulu Tangkis Indonesia akan melawan China di final Piala Thomas 2020 yang akan berlangsung di Ceres Arena, Denmark, Minggu (17/10/2021), mulai pukul 18.00 WIB. Jelang pertandingan akbar itu, tersiar kabar soal pebulu tangkis andalan Chiina, Shi Yuqi, cedera.
Sebagaiamana diketaui, cedera itu didapatkan Shi Yuqi saat China melawan Jepang di semifinal. Tanding lawan tunggal putra Jepang, Kento Momota, Shi Yuqi akhirnya mengundurkan diri karena kondisi fisik yang tidak memungkinkan.
Shi Yuqi mengaku dirinya berusaha untuk mengerahkan seluruh kemampuan meski dirinya mengalami kesakitan karena cedera. Akan tetapi, tunggal putra peringkat sepuluh dunia itu tidak sanggup untuk menahan rasa sakit dan akhirnya memutuskan untuk mengundurkan diri.
“Saya mengalami sakit di seluruh tubuh saya, jadi saya memutuskan untuk tidak melanjutkan pertandingan. Secara teknik, saya sebenarnya sudah kalah, tapi saya sudah tak bisa menahan rasa sakit ini,” ujar Shi Yuqi dalam kanal Youtube Badminton Europe, Minggu (17/10/2021).
BACA JUGA: Head-to-Head Indonesia vs China di Piala Thomas, Siapa Lebih Unggul?
“Saya sudah berusaha keras untuk mengeluarkan kemampuan yang saya bisa semaksimal mungkin. Dalam permainan, segalanya bisa saja terjadi, kamu tidak pernah tahu. Oleh karena itu saya memberikan yang terbaik,” tambahnya.