Rionny menyebut penampilan pebulutangkis yang akrab disapa Jojo di gim pertama sudah bisa bermain sempurna. Namun, sayang ketika di gim kedua setelah memimpin 6-0, Jojo membuat satu dua kesalahan yang berpengaruh besar terhadap permainan.
Sehingga, Jonatan tampil di bawah tekanan, sebaliknya lawan justru berhasil bangkit menguasasi keadaan.
“Kemenangan dari sektor ganda memang sudah diprediksi bisa menjaga poin. Sementara di tunggak kita kehilangan poin,” pungkas Rionny.
Sebagaimana diketahui, tim bulutangkis Indonesia berhasil meraih tiga poin kemenangan atas Kanada yang diraih dari sektor ganda yaitu Fajar Alfian/Rian Ardianto (ganda putra), Greysia Polii/Apriyani Rahayu (ganda putri), dan Rinov Rivaldy/Pitha Mentari Haningtyas (ganda campuran), sementara dua sektor tunggal Ester Nurumi (tunggal putri), Jonatan Christie (tunggal putra) tak berhasil meraih kemenangan.
(Andika Pratama)