Ya, Martin mengaku memiliki motivasi besar untuk bisa menyelesaikan Moto2 musim ini dengan raihan gelar juara dunia. Terlebih Martin sedang mencari pembuktian bahwa dirinya memang layak tampil di kelas MotoGP pada musim depan.
“Meski tak biasa, persaingan musim ini sama saja, tetap musim yang panjang, balapannya tetap banyak. pembalap yang lebih cepat konsisten lah yang bakal merebut gelar,” jelas Martin, seperti dirangkum dari Marca, Senin (7/9/2020).
Baca Juga: Karena Punya Dua Hal Ini, Jorge Martin Pede Layak Tampil di MotoGP 2021
“Ada banyak kandidat juara, sebut saja Marini dan Bastianini sebagai yang terkuat. Selain itu ada juga (Sam) Lowes, (Marco) Bezzecchi, dan Augusto (Fernandez) pasti akan mendekat, begitu juga (Jorge) Navarro, pembalap yang sangat kuat,” sambungnya.
“Akan tetapi, saya merasa mampu memperebutkan gelar sampai akhir. Terlebih harus diakui bahwa saya memang sedang mencari pembuktian diri, jika saya layak mendapatkan kepercayaan membela tim di kelas MotoGP tahun depan,” tutup pembalap berusia 24 tahun itu.
(Ramdani Bur)