PADA saat masih aktif sebagai seorang petinju profesional, Mike Tyson memang dikenal sebagai salah satu yang terbaik yang pernah ada. Tyson sendiri menghabiskan 20 tahun berkarier sebagai seorang petinju profesional.
Dalam kurun waktu tersebut, sudah puluhan pertarungan yang telah dilalui oleh si Leher Beton –julukan Tyson. Namun dari beberapa duel, terdapat setidaknya lima pertarungan yang menunjukkan betapa ganasnya seorang Tyson sebagai petinju profesional.
Berikut lima pertarungan yang menunjukkan kemampuan luar biasa Tyson sebagai petinju:
5. Mike Tyson vs Henry Tillman
Duel antara Tyson melawan Tillman tepatnya terjadi pada 16 Juni 1990 di Caesars Palace, Las Vegas, Amerika Serikat. Dalam pertarungan itu, Tyson memang tengah menjalani misi untuk bisa merebut kembali gelar juara dunia kelas beratnya usai kalah dari Buster Douglas.
Tyson yang tengah bersemangat untuk bisa merebut kembali gelar juara dunia kelas beratnya, benar-benar membuat Tillman tak berdaya. Ya, Tillman sendiri hanya mampu bertahan 2 menit 47 detik di duel tersebut, hingga akhirnya terjatuh usai menerima pukulan dari Tyson.