“Saya sangat senang! Pada pagi hari kami memang memiliki banyak masalah, namun pada sore harinya, di FP2 kami dapat meningkatkan sistem elektronik, rem, dan juga akselerasi motor. Jadi saya dapat merasa lebih baik saai itu,” ungkap Rossi, seperti diwartakan laman resmi Monster Energy Yamaha, Sabtu (21/9/2019).
“Masih banyak hal yang harus kami kerjakan, namun hal yang terpenting adalah kami akan kembali mengincar tiga besar. Prakiraan cuaca untuk bisa tidak baik, jadi semua orang bakal berusaha sekeras mungkin untuk tetap berada di 10 besar saat FP3 karena lintasan mungkin akan basah,” tukasnya.
(Rivan Nasri Rachman)