“Saya tidak ingin menjadikan posisi sebagai tunggal putra pertama itu sebagai sebuah beban, tetapi saya ingin jadikan itu motivasi,” lanjut Chico Aura Dwi Wardoyo.
Perlu diketahui, tim beregu putra Indonesia mendapatkan bye, sehingga tidak turut serta di perempatfinal dan langsung melenggang ke semifinal. Hal tersebut dikarenakan, Indonesia merupakan unggulan pertama pada ajang SEA Games 2023.
Tentunya, besar harapan tim beregu putra Indonesia bisa meraih kemenangan di laga kali ini. Pasalnya, kemenangan akan menjadi harga mati bagi Chico Aura Dwi Wardoyo dan kawan-kawan untuk melaju ke laga berikutnya.
Berikut Jadwal Siaran Langsung Semifinal Bulu Tangkis Beregu Putra Indonesia vs Singapura
Rabu, 10 Mei 2023
Pukul 12.30 WIB – Timnas Bulu Tangkis Putra Indonesia vs Singapura (Badminton Hall Morodok Techo, Phnom Penh).
(Dimas Khaidar)