MOMEN suasana Dubai seperti Istora Senayan saat suporter Indonesia beri dukungan untuk Anthony Ginting di BAC 2023 akan dibahas di sini. Badminton Asia Championship 2023 telah resmi berakhir.
Deretan atlet bulu tangkis terbaik Asia dari setiap sektor telah berhasil ditentukan. Yang paling membanggakan, terdapat dua wakil Indonesia yang berhasil naik podium pada ajang ini.
Pertama, ada pasangan ganda campuran, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja yang berhasil meraih medali perunggu. Serta ada Anthony Sinisuka Ginting yang menjadi satu-satunya atlet Indonesia yang berhasil melaju ke final sekaligus meraih medali emas pada ajang ini.
Pada partai final itu, Ginting berhasil mengalahkan pebulu tangkis nomor satu Singapura, Loh Kean Yew. Bahkan, atlet tunggal putra asal Cimahi, Jawa Barat itu berhasil menang mudah dalam waktu kurang dari 30 menit dengan skor 21-12 dan 21-8.
Namun, selain hasil Badminton Asia Championship 2023 yang diraih oleh atlet Indonesia, masih ada satu hal menarik yang terjadi pada ajang yang diadakan di Sheikh Rashid Bin Hamdan Indoor Hall, Al Nasr Club, Dubai, Uni Emirat Arab tersebut.
Ya, venue Badminton Asia Championship 2023 ini dipenuhi oleh banyak badminton lovers Indonesia. Saking banyaknya badminton lovers Indonesia, membuat venue pertandingan berisik dengan nyanyian dan dukungan berbahasa Indonesia. Hal ini membuat Sheikh Rashid Bin Hamdan Indoor Hall terasa seperti Istora Senayan.
Salah satu momen yang paling jelas terlihat adalah saat di partai semifinal tunggal putra Indonesia, Anthony Ginting melawan wakil Jepang, Kanta Tsuneyama. Pada laga yang berakhir 21-13 dan 21-16 untuk kemenangan Ginting itu, seluruh sudut bangku penonton banyak diisi oleh badminton lovers Indonesia.
Oleh sebab itu, Ginting yang tengah mendapat dukungan penuh dapat bermain dengan sangat lepas hingga menang tanpa beban. Hal itu ditunjukan Ginting setelah smash silang yang dia lepaskan berhasil mengunci kemenangan.
Ginting yang dengan sangat santai langsung melempar senyuman pada sang lawan. Momen lain terlihat saat Ginting berjalan menuju ke coach Irwansyah yang kemudian disambut dengan pelukan hangat.
Tidak seperti biasanya yang masih tegang, Ginting justru berjalan dengan sangat santai dan rileks. Demikianlah momen suasana Dubai seperti Istora Senayan saat suporter Indonesia beri dukungan untuk Anthony Ginting di BAC 2023.
(Dimas Khaidar)