Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Bos Alpine Tegur Pierre Gasly dan Esteban Ocon Agar Akur Selama F1 2023

Fitradian Dimas Kurniawan , Jurnalis-Jum'at, 25 November 2022 |08:39 WIB
Bos Alpine Tegur Pierre Gasly dan Esteban Ocon Agar Akur Selama F1 2023
Pierre Gasly akan menjadi rekan setim Esteban Ocon di F1 2023 (Foto: REUTERS)
A
A
A

BOS Alpine tegur Pierre Gasly dan Esteban Ocon agar akur selama F1 2023. Prinsipal tim Alpine, Otmar Szafnauer, menyadari Gasly dan Ocon punya sejarah pertemanan yang buruk.

Gasly dipastikan menyeberang dari AlphaTauri ke Alpine. Dia didatangkan seiring dengan kepergian Fernando Alonso ke Aston Martin.

Pierre Gasly

Hanya saja, terdapat ganjalan saat Gasly bergabung dengan Alpine. Dia diketahui tak memiliki hubungan yang bagus dengan Ocon, yang akan menjadi rekan satu timnya di F1 2023.

Meski begitu, Szafnauer berharap Gasly dan Ocon dapat bekerja bersama. Apalagi keduanya diyakini sudah berkomitmen untuk memperbaiki hubungannya, demi mengembangkan mobil 2023.

“Semoga saja apa yang mereka katakan benar, dan saya mempercayai mereka. Saya sudah berbicara kepada mereka, dan keduanya mengatakan hal yang serupa,” kata Szafnauer dikutip Racing News 365, Jumat (25/11/2022).

Szafnauer pun langsung berbicara mengenai kedatangan Gasly kepada Ocon yang tidak memberi penolakan. Ocon disebut siap untuk memperbaiki hubungan dengan mantan rivalnya di era gokart tersebut.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement