HASIL lengkap wakil Indonesia di perempatfinal Hylo Open 2022 akan dibahas dalam artikel ini. Dari lima wakil yang turun di perempatfinal pada Jumat 4 November 2022, tiga wakil di antaranya melaju ke semifinal.
Mereka ialah Anthony Ginting, Rehan Naufal/Lissa Ayu dan Gregoria Mariska. Anthony Ginting menang 21-13 dan 21-14 atas juara dunia 2021 asal Singapura, Loh Kean Yew.
(Anthony Ginting kalahkan Loh Kean Yew di perempatfinal Hylo Open 2022)
“Ya dari awal, saya mulai mencoba menerapkan strategi untuk bermain lebih agresif dan menekan terus. Selain itu juga fokus agar tidak melakukan kesalahan sendiri,” kata Anthony Ginting dilansir dari rilis PBSI, Sabtu (5/11/2022).
“Dari situ lawan keliatan bingung dan akhirnya malah banyak melakukan kesalahan sendiri,” tambahnya.
Sementara itu, Gregoria Mariska dihadapkan dengan tunggal putri India, Malvika Bansod. Hasilnya, eks juara dunia nomor tunggal putri itu menang 21-17 dan 21-10.
“Setelah bisa memenangi gim pertama, di gim selanjutnya jadi lebih percaya diri dan nyaman. Juga tadi beberapa kali saya diuntungkan karena lawan dapat fault service dari service judge,” ujar Gregoria.
Follow Berita Okezone di Google News