Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

MotoGP Aragon 2022: Suka Sirkuit Aragon, Aleix Espargaro Yakin Segel Podium

Fitradian Dimas Kurniawan , Jurnalis-Jum'at, 16 September 2022 |15:47 WIB
MotoGP Aragon 2022: Suka Sirkuit Aragon, Aleix Espargaro Yakin Segel Podium
Aleix Espargaro optimistis menatap balapan MotoGP Aragon 2022 (Foto: MotoGP)
A
A
A

ALCANIZ - Pembalap Aprilia Racing, Aleix Espargaro, optimistis menatap MotoGP Aragon 2022. Rasa percaya diri Aleix meningkat karena menyukai karakteristik Sirkuit Aragon, Spanyol.

Sebelumnya, Aleix sempat menjadi pesaing Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) di klasemen sementara MotoGP 2022. Akan tetapi, dia terpuruk dalam enam balapan terakhir.

Aleix Espargaro (Foto: MotoGP)

Aleix terakhir kali mendapatkan podium di MotoGP Italia 2022. Akibat gagal menunjukkan performa apik, posisi Aleix di klasemen sementara harus tergusur ke urutan ketiga oleh Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo).

Aleix tentu menyadari performa buruknya belakangan ini. Akan tetapi, dia menyatakan, hasil buruk itu karena karakteristik lintasan yang sulit baginya.

“Sudah jelas, jika dua hasil posisi keenam, bukan yang terbaik dalam perolehan poin dan klasemen. Tetapi, lintasan sebelumnya sangat sulit. Saya tetap bangga, karena sudah bekerja keras,” kata Aleix, dikutip dari rilis resmi MotoGP, Jumat (16/9/2022).

Aleix Espargaro (Foto: MotoGP)

Jelang MotoGP Aragon 2022, Aleix enggan kehilangan poin lagi. Bahkan, dia yakin mampu meraih podium di Sirkuit Aragon, Minggu 18 September 2022, malam WIB.

“Sekarang, kami berada di lintasan yang sangat saya sukai. Saya menikmatinya. Aragon adalah salah satu lintasan terbaik di kalender sehingga saya tak sabar menunggu,” pungkas pembalap asal Spanyol itu.

(Andika Pratama)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement