Terlebih Anthony Ginting sedang dinaungi kepercayaan diri tinggi setelah mengalahkan jagoan tunggal putra asal China, Shi Yuqi, di 16 besar BWF World Championship 2022, Kamis (25/8/2022) sore WIB.
Kemenangan itu terasa istimewa bagi Anthony Ginting. Sebab, itu merupakan kemenangan pertama Anthony Ginting atas Shi Yuqi dalam tujuh pertemuan!
Jadi, sekarang mari rakyat Indonesia berikan dukungan maksimal kepada Anthony Ginting. Jika sanggup mengalahkan Viktor Axelsen, peluang Anthony Ginting menjadi juara nomor tunggal putra BWF World Championship 2022 terbuka lebar.
Hal itu sekaligus mengakhiri penantian, yang mana sudah cukup lama Indonesia tidak mengeluarkan juara dunia di nomor tunggal putra. Taufik Hidayat merupakan wakil terakhir Indonesia yang menjadi juara dunia nomor tunggal putra, tepatnya pada 2005.
(Ramdani Bur)