MADRID – Pembalap Suzuki Ecstar, Alex Rins, belum lama ini baru menandatangani perpanjangan kontrak yang disodorkan oleh timnya tersebut. Dengan begitu, maka Rins akan tetap membela Suzuki hingga akhir musim MotoGP 2022.
Kendati demikian, kontrak yang disodorkan Suzuki kepada Rins itu sangat berbeda dengan milik pembalap Repsol Honda, Marc Marquez. Pasalnya, Honda menyodorkan jangka panjang untuk Marquez yang berdurasi selama empat tahun, yakni hingga akhir musim MotoGP 2024.
Baca juga: Alex Marquez Ungkap Alasannya Ingin Jadi Juara Dunia MotoGP

Meski Marquez seolah mendapat perlakuan istimewa dari Honda dengan kontrak jangka panjangnya tersebut, namun hal itu tak membuat Rins merasa iri. Karena, umumnya kontrak yang diberikan untuk pembalap MotoGP hanya berdurasi dua tahun.
Rins menilai Honda memberikan Marquez kontrak jangka panjang mungkin karena memiliki strategi khusus. Walau begitu, ia tetap tidak melihat adanya keuntungan dari pemberian kontrak jangka panjang tersebut.