NANNING – Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) telah mengonfirmasi 32 peserta negara yang akan tampil di Piala Sudirman 2019 di Nanning, China pada 19-26 Mei 2019. Ke-32 negara tersebut datang dari lima zona yang tersebar di Asia, Eropa, Pan Amerika, Oseania, dan Afrika.
Asia mengirimkan jumlah terbanyak dengan 15 negara yang akan ikut ambil bagian. Ke-15 negara tersebut adalah Korea Selatan selaku juara bertahan, China, Indonesia, Jepang, Malaysia, Taiwan, Thailand, India, Hong Kong, Sri Lanka, Vietnam, Makau, Kazakhstan, Nepal, dan Singapura.

Terbanyak kedua datang dari Eropa yang mengirim 12 negera. Ke-12 peserta tersebut adalah Denmark, Inggris, Jerman, Swiss, Rusia, Prancis, Irlandia, Belanda, Slovakia, Lituania, Isreal, dan Greenland.
Baca juga 6 Wakil Indonesia Maju ke Babak Kedua Spanyol Masters 2019