Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Sahabat Bungkam Rajawali di C-Tra Arena

Sahabat Bungkam Rajawali di C-Tra Arena
Forward Sahabat, Amin Fatmala (kanan), dijaga Calista Elvira dari Rajawali Bandung.
A
A
A

Dominasi Sahabat berlanjut di kuarter kedua. Meskipun diakhir kuarter, Ribka Maulidya Hafsari mencetak poin lewat free throw, Rajawali tetap tertinggal. Saat buzzer kuarter kedua berbunyi, Sahabat unggul dengan skor 35-7. Amin Fatmala dan Mariam Ulfah mencetak 5 poin untuk Sahabat di kuarter ini.

Kembali dari ruang ganti, kedua tim melanjutkan pertandingan di kuarter ketiga. Rajawali mulai memberikan perlawanan. Sebanyak 14 poin dicetak Rajawali, dan dibalas 13 poin oleh Sahabat. Free throw Atty Juliani Achmad menjadikan skor berubah 21-48. Saat kuarter ketiga ditutup keunggulan Sahabat atas Rajawali tetap bertahan.

Ketinggalan 27 poin membuat usaha Rajawali mengejar terasa sulit di kuarter keempat. Meski berusaha sekuat tenaga, mereka hanya mampu mendulang 11 poin. Sedangkan Sahabat mampu menambahkan 17 poin di kuarter ini. Free throw dari Chaerani Rizka Utami melengkapi keunggulan Sahabat menjadi 31 poin (65-32). Skor ini menjadi penutup pertandingan.

”Kami mencoba kekuatan pemain pengganti. Kuarter ke-1 dan ke-2 sudah bagus, tapi pada dua kuarter sisa anak-anak kendor lagi.

Anak-anak main masih angin-anginan, makanya second line juga harus bisa membantu,” ujar Xaverius Wiwit Agus Cahyono, head coach Sahabat.

(Fetra Hariandja)

Halaman:
Lihat Semua
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Banner
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Terpopuler
Advertisement