Insiden terjadi kala rider asal Inggris itu sedang bertarung untuk posisi enam besar saat balapan sudah berjalan sebanyak empat lap. Mendadak motor Demosedici GP14 miliknya mendadak mati dan rekan Andrea Dovizioso terlihat kecewa harus menepi lebih awal.
Saat ditanya oleh Crash, Cal mengungkapkan penyebab motornya mati mendadak di Sikuit Sepang yaitu sebuah kawat yang masuk ke dalam sistem elektronik motor.
“Sudah jelas kami mengalami masalah di aliran listrik motor karena kami menemukan sebuah potongan kawat di dalam. Saya sangat kecewa karena sedang memiliki kecepatan yang bagus dan bisa menyelesaikan balapan di posisi empat besar,” ucap Crutchlow, Senin (27/10/2014).
“Ini adalah hal yang suli dipercaya dan saya tidak mempercayainya, sebuah kawat membuat motor mati,” tambahnya.