JEONJU – Indonesia hanya meloloskan satu wakil ke babak semifinal Korea Grand Prix Gold 2013. Tiket itu diraih ganda campuran Irfan Fadhilah/Weni Anggraini.
Pasangan rangking 21 dunia ini mendapatkan satu tiket ke babak empat besar usai mengalahkan sesama pemain Indonesia, Edi Subaktiar/Gloria Emanuelle Widjaja 21-16 21-14.
“Dari awal kami langsung mempercepat tempo permainan dan terus menyerang, sehingga lawan tidak berkembang. Kami sudah tahu pola permainan masing-masing, karena sering latihan bersama,” katanya.
Mungkin hari ini saya dan Weni yang lebih siap dan memang rezeki kami untuk melaju ke semifinal,” lanjut Irfan, yang bersama Weni merupakan Juara Australia Open Grand Prix Gold 2013., dilansir dari situs PBSI.
Pada babak semifinal yang berlangsung di Jeonju Indoor Badminton Court, Sabtu (9/11/2013), Irfan/Weni akan menghadapi wakil tuan rumah yang juga unggulan kelima, Yoo Yeon Seong/Jang Ye Na. Pada pertemuan sebelumnya di Korea Open Grand Prix Gold 2011, Irfan/Weni ditundukkan dua game langsung,5-21 17-21.
Sayang langkah Irfan/Weni tidak diikuti nomor tunggal. Simon Santoso dan Hera Desi Ana Rachmawati gagal melangkah ke babak semifinal usai dihentikan wakil Korea. Simon takluk di tangan Lee Hyun Il 15-21 14-21. Sedangkan Hera dikalahkan Bae Yeon Ju 10-21 19-21.
(Hendra Mujiraharja)