Jadwal Final Arctic Open 2024: Jonatan Christie Tantang Chou Tien Chen!

Rivan Nasri Rachman, Jurnalis
Minggu 13 Oktober 2024 06:42 WIB
Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie. (Foto: PBSI)
Share :

JADWAL final Arctic Open 2024 menarik untuk diketahui, apalagi masih ada satu wakil Indonesia yang bakal berjuang di laga perebutan gelar juara turnamen super 500 tersebut, Minggu (13/10/2024). Satu-satunya wakil Indonesia yang masih bertahan itu adalah Jonatan Christie.

Ya, Jonatan bakal bermain di final Arctic Open 2024 dan dipastikan berjumpa wakil Taiwan, Chou Tien Chen. Final Artic Open 2024 akan dimainkan pada pukul 12.00 waktu setempat alias pukul 16.00 WIB.

Sayangnya pencinta bulu tangkis Tanah Air harus bersabar untuk menyaksikan Jonatan di final Arctic Open 2024 yang digelar di Vantaan Energia Areena, Vantaa, Finlandia. Pasalnya unggulan kelima di turnamen tersebut tampil di partai terakhir.

Jonatan pun memiliki modal yang baik jelang melawan Chou Tien Chen. Modal tersebut adalah Jonatan unggul dalam hal head-to-head.

Dari total 16 pertemuan yang sudah terjadi, Jonatan mampu menang 9 kali atas Chou Tien Chen. Sementara wakil Taiwan itu hanya mampu 7 kali menang atas Jonatan.

Memang perbedaan tipis itu tak bisa menjadi perbandingan kekuatan yang signifikan di antara Jonatan dan Chou Tien Chen. Malahan bisa dikatakan mereka berdua kini sama kuat.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya