APRIYANI Rahayu buka suara soal penampilan buruknya bersama Siti Fadia belakangan. Apriyani Rahayu/Siti Fadia harus gugur di babak perempatfinal Indonesia Open 2023.
Pada dua turnamen sebelum Indonesia Open 2023, yaitu Thailand Open 2023 dan Singapore Open 2023, Apriyani/Fadia selalu tumbang di babak 16 besar. Raihannya di Indonesia Open 2023 lebih baik, namun tetap hanya bisa sampai perempatfinal usai dikalahkan Yuki Fukushima/Sayaka Hirota.
"Memang kami harus membesarkan hati kami karena dari tur asia ini tidak ada yang bagus hasilnya," ujar Apriyani di Istora Senayan, pekan ini.
"Mungkin kalau dari saya, waktu saat kak Greysia (Polii) itu mungkin tidak ada pemikiran 'wah mau Race to Olympic nih'," lanjutnya.
Apriyani mengatakan bahwa ketika berpasangan dengan Greysia Polii, dirinya tak terlalu memikirkan hal ini. Namun, kini dia mengemban predikat sebagai pemain senior dibandingkan Fadia. Jadi itu agak membebaninya.
"Nah, yang jadi permasalahan dari diriku adalah menjadikan itu sebagai tanggung jawab besar yang berlebihan. Tanpa sadar itu menjadi beban buat saya," ungkapnya.