Selain partai tunggal putri, ada juga pertandingan lainnya. Dari nomor ganda campuran ada Feng Yanzhe/Huang Dongping (China) vs Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand).
Kemudian, ganda putri Korea Selatan, Baek Ha Na/Lee Soo Hee akan ditantang Pearly Tan/Thinaah Muralitharan dari Malaysia. Sedangkan dari tunggal putra, Prannoy H.S (India) bakal menjajal ketangguhan wakil China, Weng Hongyang hari ini.
Partai final Malaysia Masters 2023 pun ditutup dari sektor ganda putra. Di mana Kang Ming Hyuk/Seo Seung Jae (Korea Selatan) akan bersua Man Wei Chong/Kai Wun Tee (Malaysia).
Berikut link live streaming final Malaysia Masters 2023:
Minggu, 28 Mei 2023 disiarkan live streaming di RCTI+.
(Hakiki Tertiari )