Indonesia dipastikan gugur setelah kalah 3-0 dari tuan rumah, China. Mereka memang tampil begitu perkasa saat menghadapi Indonesia.
Sebelum pertandingan Gregoria vs Chen Yufei, Indonesia sudah tertinggal 0-2 terlebih dahulu. Hal ini karena di sektor ganda campuran, pasangan Rinov Rivaldy/Gloria Emanuelle Widjaja, dikalahkan Zheng Siwei/Huang Yaqiong dengan skor 21-13, 21-23, dan 9-15.
Hal serupa juga terjadi di sektor tunggal putra. Anthony Ginting sebagai wakil Indonesia tumbang dari tunggal putra China, Shi Yuqi. Ginting harus mengakui keunggulan Shi Yuqi dalam dua set langsung dengan skor 20-22 dan 14-21.
China yang berhasil mengalahkan Indonesia di perempatfinal itu kemudian terus melaju hingga babak final. Di babak final, China juga sukses menumbangkan Korea Selatan dengan skor telak 3-0. Hasil ini membuat China memastikan diri meraih gelar juara ke-13 di Piala Sudirman dan melanjutkan dominasi mereka di ranah bulu tangkis.
(Djanti Virantika)