Hasil Final Australia Open 2023: Novak Djokovic Jadi Juara Usai Redam Perlawanan Stefanos Tsitsipas

Maulana Yusuf, Jurnalis
Minggu 29 Januari 2023 21:24 WIB
Novak Djokovic jadi juara Australia Open 2023 (Foto: Reuters)
Share :

Pertandingan kembali berjalan sengit. Djokovic nampaknya lebih unggul kualitas dari Tsitsipas. Alhasil, petenis berusia 35 tahun itu menutup set pertama dengan kemenangan di angka 6-3.

Set kedua, baik Djokovic maupun Tsitsipas bermain sengit dengan kejar-kejaran poin. Kedua pemain itu pun sempat bermain imbang di angka 3-3. Namun, Tsitsipas kini unggul 4-3 dan 5-4.

Upaya Tsitsipas untuk mengalahkan Djokovic cukup sulit karena terus kehilangan poin. Alhasil, Djokovic kembali menang di set kedua ini dengan skor 7(7)-6(4).

Berlanjut di set ketiga, Djokovic kembali tampil perkasa dan unggul di angka tipis 6-5. Setelah itu, Tsitsipas berjuang habis-habisan untuk bisa menyamakan kedudukan.

Upaya Tsitsipas berbuah manis usai bisa menyamakan kedudukan jadi 6-6. Namun, Djokovic lagi-lagi berhasil memenangkan set ketiga ini dengan skor 7(7)-6(5) sekaligus keluar sebagai juara.

(Hakiki Tertiari )

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya