Jelang F1 GP Singapura 2022, Charles Leclerc Merasa Tertantang

Cikal Bintang, Jurnalis
Sabtu 01 Oktober 2022 10:35 WIB
Charles Leclerc merasa tertantang jelang F1 GP Singapura 2022 (Foto: Instagram/@charles_leclerc)
Share :

JELANG F1 GP Singapura 2022, Charles Leclerc merasa tertantang akan diulas pada artikel ini. Pembalap Scurderia Ferrari, Charles Leclerc menyebut Sirkuit Marina Bay Street merupakan trek paling sulit ditaklukkan.

Karena kesulitan tersebut, Charles Leclerc pun mengakui dirinya menjadi lebih tertantang menjelang F1 GP Singapura 2022. Charles Leclerc saat ini berada di posisi kedua klasemen sementara F1 GP 2022.

Pembalap asal Monako itu tertinggal 116 poin dari sang pemuncak klasemen, Max Verstappen (Red Bull Racing) yang memiliki 335 poin. Karena itu, MaxVerstappen memiliki kans mengunci gelar jika Leclerc melakukan kesalahan dan finis di posisi bunci F1 GP Singapura 2022.

Kendati demikian, Charles Leclerc justru merasa tertantang menjelang balapan tersebut. Charles Leclerc mengatakan harus menyiapkan mental baja untuk menyelesaikan balapan tersebut.

BACA JUGA:Hasil Liga Portugal 2022-2023: FC Porto vs Braga 4-1 dan Sporting CP vs Gil Vicente 3-1

Apalagi, perbedaan zona waktu antara Eropa dan Asia. Menurutnya itu akan sangat mempengaruhi kondisi kebugaran para pembalap.

“Secara mental seperti setiap trek, trek kota, tetapi juga pada malam hari, dan salah satu yang terpanjang di musim ini. Jadi untuk tetap menjaga kesegaran mental setiap kali fisik Anda benar-benar mati (tertidur), adalah tugas yang sulit,” kata Leclerc dikutip dari Planet F1, Sabtu (1/10/2022).

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya