Sebagai informasi, saat terakhir kali balapan di Buriram pada 2019 lalu, Miller masih berseragam Pramac Ducati. Kala itu, dia hanya mampu finis di urutan ke-14.
Namun, kini rider kelahiran Townsville itu sedang dalam performa terbaiknya dan memiliki rasa kepercayaan diri yang tinggi usai menjadi yang terbaik di Motegi. Alhasil, bukan tidak mungkin dia menang lagi di Thailand pada akhir pekan ini.
Miller sendiri saat ini berada di peringkat kelima dalam klasemen sementara MotoGP 2022 dengan koleksi 159 poin. Dia tertinggal 60 poin dari Fabio Quartararo, yang bertengger di puncak klasemen.
(Andika Pratama)