“Tetapi kami harus mengucapkan selamat kepadanya atas karir Misano. Kami tidak menyangka dia bisa menang di sini. Kami pikir dia bisa naik podium dan dia telah berhasil memenangkan tiga balapan tahun ini, jadi dia masih menjadi ancaman dan akan kembali lagi tahun depan,” imbuhnya.
“Saya pikir Fabio akan menjadi saingannya dalam beberapa tahun ke depan. Saya berharap dia akan bersama Yamaha selama bertahun-tahun. Tujuannya adalah untuk mempertahankan dia di Yamaha selama bertahun-tahun,” tambahnya.
Menarik tentunya melihat apakah Quartararo benar-benar akan menjadi pesaing berat Marquez atau tidak di musim depan nanti. Satu hal yang pasti pada MotoGP 2019, Marquez dan Quartararo memang kerap bersaing ketat di lintasan.
(Rivan Nasri Rachman)