Rinov/Pitha Lolos ke Babak Kedua Malaysia Open 2019, Langkah Fitriani Terhenti

Djanti Virantika, Jurnalis
Rabu 03 April 2019 14:54 WIB
Rinov Rinaldy/Pitha Haningtyas Mentari. (Foto: Laman resmi PBSI)
Share :

KUALA LUMPUR – Pasangan ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, memastikan diri melangkah ke babak kedua Malaysia Open 2019 Super 750. Sementara itu, tunggal putri Indonesia, Fitriani, harus menghentikan langkahnya di ajang tersebut.

Rinov/Pitha berhasil menyegel tiket ke babak kedua Malaysia Open 2019 setelah menaklukkan rekan senegaranya, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktaviani. Bermain di Axiata Arena, pada Rabu (3/4/2019) siang WIB, Praveen/Melati takluk dua set langsung dengan skor 16-21 dan 14-21.

Penampilan yang cukup tangguh dapat ditunjukkan Rinov/Pitha sejak awal set pertama. Mereka pun berhasil memimpin dengan skor 8-4. Meski sempat terkejar Praven/Melati, Rinov/Pitha dapat kembali memimpin dengan skor 16-12. Laga set pertama pun diselesaikan pasangan peringkat 19 dunia itu dengan skor 21-16.

BACA JUGA: Beda Nasib Ketut/Rizki dengan Della/Tania di Babak Pertama Malaysia Open 2019

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya