Alasan Angga/Ricky Takluk di Tangan Wakil Thailand di Denmark Open 2016

Tatang Adhiwidharta, Jurnalis
Minggu 23 Oktober 2016 02:45 WIB
Share :

ODENSE – Pasangan ganda putra Indonesia, Angga Pratama/Ricky Karanda, gagal melaju ke final Denmark Open 2016.Mereka mengaku telat panas ketika berhadapan melawan wakil Thailand, Bodin Isara/Nipitphon Phuangphuapet, di babak semifinal.

Pada pertandingan tersebut, Angga/Ricky takluk dengan skor 13-21, 24-26. Bodin/Nipitphon tampil luar biasa dengan tak memberikan ruang kepada wakil Indonesia, hingga mampu mengakhiri laga dalam 34 menit.

Angga/Ricky menilai lawannya sangat disiplin dan memiliki serangan yang bagus pada gim awal. Praktis, mereka tak mampu mengembangkan kemampuan di gim kedua.  

“Kami kurang panas di gim pertama. Jadinya kecolongan lawan lebih dulu,” kata Ricky mengutip, PBSI, Minggu (23/10/2016).

“Di gim pertama dan kedua kami terus ditekan lawan. Pada kesempatan kedua, kami coba bangkit tapi ternyata tidak bisa. Mereka serangannya bagus, sementara kami banyak melakukan kesalahan sendiri. Permainan kami tidak keluar semuanya,” ungkap Angga.

(Fetra Hariandja)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya