Rossi Perlu Tiru Strategi Lorenzo

Muhammad Indra Nugraha, Jurnalis
Kamis 26 September 2013 01:20 WIB
Valentino Rossi. (Foto: MotoGP)
Share :

ARAGON - Mekanik Yamaha yang bertugas mengurusi Valentino Rossi, Jeremu Burgess, meminta pembalapnya untuk bisa meniru Jorge Lorenzo. Hal tersebut dilakukan demi Rossi bisa merasakan kembali podium yang diraih oleh rekan setimnya tersebut.

Rossi yang pada musim ini kembali membela Yamaha, memang sempat memperlihatkan performa apik di awal musim. Bahkan, jawara dunia MotoGP tujuh kali itu menang di seri GP Belanda, Juni lalu.

Belakangan, pembalap asal Italia tersebut mengalami penurunan performa. Tercatat, Rossi harus puas finis di tempat keempat dalam empat seri terakhir MotoGP, berbeda Lorenzo yang mampu menyaingi persaingan duo Honda, Dani Pedrosa dan Marc Marquez.

Burgess melihat Lorenzo mampu mengatasi beberapa masalah yang terjadi pada motornya, berbeda dengan Rossi. Oleh karena itu, dia juga akan mengubah tunggangan YZR-M1 milik Rossi dan sang pembalap meniru strategi dari Lorenzo.

"Satu hal yang harus kami lakukan adalah membuat awal yang positif seperti yang dilakukan oleh kru Lorenzo. Itu adalah keharusan yang mesti dilakukan," papar Burgess dilansir MCN.

"Ini adalah generasi yang berbeda dan tidak semudah untuk mengatakan bahwa kami harus melakukan sesuatu. Ketika pengendara dapat menarik celah 1.2 detik di lap pertama, maka ini yang harus dikerjakan Rossi. Artinya dia harus memacu kecepatan sekuat mungkin di lap pertama," sambungnya.

(Muhammad Indra Nugraha)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya