Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Alwi Farhan Kalahkan Kunlavut Vitidsarn di Perempatfinal French Open 2025?

Rivan Nasri Rachman , Jurnalis-Jum'at, 24 Oktober 2025 |14:15 WIB
Alwi Farhan Kalahkan Kunlavut Vitidsarn di Perempatfinal French Open 2025?
Tunggal putra Indonesia, Alwi Farhan. (Foto: PBSI)
A
A
A

CESSON-SEVIGNE – Tunggal putra Indonesia, Alwi Farhan, sukses mengamankan tiket ke babak perempatfinal French Open 2025 setelah menaklukkan wakil Irlandia, Nhat Nguyen, lewat pertarungan sengit tiga gim. Namun, di babak delapan besar, Alwi sudah dinanti ujian yang sangat berat, yakni unggulan ketiga sekaligus pemain nomor dua dunia asal Thailand, Kunlavut Vitidsarn.

Perjuangan Alwi Farhan untuk melaju ke perempatfinal terjadi di Glaz Arena, Cesson-Sevigne, Prancis, pada Kamis 23 Oktober 2025 sore WIB. Setelah kalah 16-21 di gim pertama, Alwi berhasil melakukan comeback dan mengontrol permainan di dua gim berikutnya untuk menang dengan skor akhir 16-21, 21-12, dan 21-17.

Kemenangan ini pun menambah tinggi kepercayaan dirinya untuk menghadapi tantangan berikutnya. Pasalnya rasa percaya diri itu memang dibutuhkan untuk menghadapi Kunlavut pada hari ini, Jumat (24/10/2025).

1. Kepercayaan Diri Tinggi

Alwi Farhan mengungkapkan kunci suksesnya menaklukkan Nguyen kurang lebih mirip seperti saat ia mengalahkan pemain tuan rumah yang sedang naik daun, Alex Lanier, di babak pertama. Pada laga babak pertama tersebut, Alwi sukses menyingkirkan pemain peringkat 7 dunia itu dua gim langsung 21-15 dan 21-16.

"Alhamdulillah bersyukur bisa memenangkan pertandingan hari ini," ujar pemain jebolan PB Exist itu, dikutip Jumat (24/10/2025).

Alwi Farhan. (Foto: PBSI)
Alwi Farhan. (Foto: PBSI)

"Seperti sebelumnya, saya bisa mengontrol cara berpikir di lapangan. Kesulitan-kesulitan di lapangan bisa saya atasi dan di akhir laga ketika lawan mulai bisa mengejar, saya bisa cepat mengubah permainan lalu kembali memegang kendali," tambah Alwi.

Pemain berusia 20 tahun yang kini menduduki peringkat ke-17 dunia itu juga mengaku memiliki kepercayaan diri yang tinggi jelang perempatfinal turnamen super 750 tersebut.

 

"Mengalahkan Alex (Lanier) kemarin pastinya menambah kepercayaan diri, tapi tetap harus ada kontrolnya. Tidak boleh terlalu menggebu-gebu yang malah merugikan, lepas fokusnya," lanjut Alwi.

2. Tantangan Berat

Kunlavtu Vitidsarn @kunlavut.v
Kunlavtu Vitidsarn @kunlavut.v

Pada babak perempatfinal, kepercayaan diri Alwi akan benar-benar diuji. Ia harus berhadapan dengan Kunlavut, lawan yang secara head-to-head dan peringkat jauh lebih unggul. Kunlavut saat ini berstatus peringkat kedua dunia, sementara Alwi berada di posisi ke-17.

Kabar buruknya, Alwi selalu menelan kekalahan di dua pertemuan sebelumnya melawan Kunlavut. Pertemuan pertama terjadi di babak 32 besar China Open 2025, di mana Alwi kalah rubber gim dengan skor 21-10, 15-21, dan 18-21.

Pertemuan kedua berlangsung di 16 besar BWF World Championships 2025, yang lagi-lagi Alwi kalah rubber gim dengan skor sangat tipis 18-21, 21-18, dan 20-22. Pertandingan perempatfinal French Open 2025 ini menjadi kesempatan ketiga bagi Alwi Farhan untuk membalas dua kekalahan menyakitkan tersebut.

(Rivan Nasri Rachman)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement